Tips Membeli Rumah di Developer Property Syariah



Memiliki rumah sendiri memang menjadi idaman semua orang apalagi bagi pasangan yang baru menikah namun saat ini banyak yang memiliki rumah dengan sistem KPR di bank konvensional yang sarat akan riba.

Saat ini, telah ada developer property syariah dengan sistem KPR tanpa ada riba sama sekali di dalamnya, bahkan tidak melibatkan bank-bank konvensional. Hanya urusan antara developer dan pembeli saja di dalamnya.

Dalam Memilih Rumah Pilih Developer Syariah yang Jelas Persyaratannya
Umumnya, untuk developer property syariah tidak terdapat bunga dan denda di dalam sistem persyaratannya bahkan akad jual belinya tidak memberatkan pembeli. Anda harus melihat baik-baik dan teliti syarat-syarat perjanjian di dalamnya agar Anda tidak tertipu dengan yang berbasis syariah namun masih ada riba di dalamnya yang mungkin Anda tidak sadari.

Banyak juga yang memberikan jaminan syariah namun dengan adanya keterkaitan bank syariah di dalamnya.

Hal ini juga tidak sepenuhnya menjadi transaksi yang bebas riba bagi pembeli, Anda harus hati-hati dalam memilih developer Anda karena transaksi dengan riba sekecil apapun pasti tetap akan merugikan dan haram untuk dilakukan dalam Islam.

Perhatikan Akad yang Akan Disepakati

Seringkali pembeli tertipu dalam hal akad yang akan disepakati, karena pembeli tidak mengerti tentang isi dari akad yang telah ditetapkan. Anda harus memperhatikan baik-baik kejelasan dari akad tersebut, jangan malu untuk bertanya jika ada hal yang tidak dimengerti.

Buat diri Anda mengerti sejelas mungkin soal akad, jangan sampai ada riba yang terselip atau perjanjian yang merugikan Anda. Karena masih banyak developer atau bank dengan label syariah namun masih saja tetap terselip riba di dalamnya yang mungkin tidak disadari oleh pembeli.

Ada baiknya Anda membeli rumah dengan sistem KPR pada developer property syariah yang terpercaya, hindari riba dalam segala transaksi Anda karena selain berdosa Anda juga akan rugi telah melakukannya.

Sesuai dengan Q.S Al-Baqarah: 275 tentang Allah SWT mengharamkan riba bahkan melaknat orang-orang yang telah melakukannya dalam kehidupan sehari-hari nya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »